-
7 Oktober 2019 11:47 am

Tips Memilih Batik Yang Berkualitas



dgawan-store.com
dgawan-store.com

siapa yang tidak suka dengan kain batik? kain batik yang merupakan salah satu warisan Nusantara yang sudah ada sejak dahulu.Tradisi kain batik diperkirakan muncul di Nusantara,khususnya jawa,pada masa kerajaan Majapahit atau abad ke-12.Berarti sudah lama sekali ya gaiss kain batik ada di Nusantara.Ternyata kualitas kain batik beragam lohh,,,seperti Batik Tulis,Batik Cap ,atau Batik Sablon.
Bagi yang sangat memperhatikan kenyamanan dan kualitas barang yang digunakan sehari-hari,memilih kain batik yang berkualitas bagus sangat penting loh...Disini ada beberapa Tips Memilih Batik Yang Berkualitas Dan nyaman.

1.Perhatikan Jenis Batik

sebelum membeli kain batik tentukan jenis Batik yang akan dibeli,apakah Batik cetak atau Batik tulis.Setelah menentukan jenis Batiknya lalu pilih kain Batik,anda harus memperhatikan bahan kain Batik yang sesuai dengan kemauan dan kulit anda.Untuk kualitas Batik Tulis memang lebih bagus dari pada Batik cetak atau Batik cap.Dari segi harga Batik tulis lebih mahal dari batik yang lain,karena proses membuat Batik Tulis membutuhkan keahlian dan keterampilan ,dan tidak semua orang bisa membuatnya.

2.Lihat Jenis Bahan


Selain memperhatikan jenis Batik berdasarkan proses pembuatannya,dalam membeli kain batik juga harus memperhatikan bahan kain Batik atau kain Mori itu sendiri.Jika anda bermaksud untuk membeli kain Batik yang dipakai untuk sehari-hari pilihlah kain batik katun,karena katun lebih menyerap keringat dan lebih memberikan kenyamanan lebih pada pemakai karena anti gerah.Jika ingin membeli batik untuk acara kondangan atau acara resmi disarankan memilih kain Batik yang berbahan sutra itu bisa menjadi rekomendasi yang sempurna.Namun segala jenis kain yang digunakan dalam pembuatan kain Batik kembali pada selera masing-masing pihak .

3.Raba Cetakan Warnanya


Rabalah warna cat atau pewarna lain yang digunakan untuk mewarnai kain Batik.Untuk Batik cap ,pastikan warna yang disana tidak menempel pada tangan anda.Bila warna yang ada menempel pada tangan anda,kemungkinan cat yang digunakan belum kering atau menggunakan bahan yang kualitasnya kurang bagus.Hal tersebut bisa menyebabkan luntur ,sehingga warna motif Batik akan cepat luntur atau pudar.Dan perhatikan juga bahwa pewarna yang digunakan aman untuk kulit kita dan tidak menyebabkan alergi.

4.Membalik Bahan


Cobalah cek dangan membalik bahan kain batik yang akan dibeli,untuk mengantisipasi penipuan.Kain Batik cap biasanya hanya ada satu sisi yang warna motifnya cerah dan jelas,dan untuk batik tulis sendiri pasti warnanya akan tebal bolak balik.Kain Batik dengan kualitas bagus biasanya memiliki cetakakn luar dalam yang sama,jadi ketika membeli kain batik pastikan motif luar dan dalam kain Batik tersebut sama.Ini menunjukan kain tersebut melewati proses pembuatan yang rumit dan akan lebih awet dari pada kain yang bagian luar dan bagian dalamnya beda.

5.Tempel Pada Kulit


Pada saat memilih kain batik cobalah menempelkan kain Batik pada kulit agar kikta bisa merasakan apakah bahan kain tersebut merupakan bahan yang cocok dengan kulit kita.Jika pada saat kain coba dipakai dan kulit merasa dingin saat dipakai ,artinya bahan tersebut merupakan bahan dengan kualitas bagus dan tidak akan mudah kusam meskipun dicuci berkali-kali.Jangan takut membeli jika anda menemukan motif bagus dengan bahan kain yang tampak kaku,karena kain tersebut akan melunak sendiri ketika dicuci.

Nahhh.... Sudah tidak usah bingung lagi ya untuk memilih kain batik yang berkualitas.Dan untuk kain yang anda beli semua kembali pada selera,fungsi,dan tentunya Budget yaaa hehe..Sekian TERIMAKASIH.




















Blog Post Lainnya
Merawat Batik Agar Tidak Mudah PudarPernah ga sih, beli kemeja batik tapi takut-takut banget saat mau mencucinya?? Takut karena warnanya jadi pudar, beli mahal tapi jadi belel kan sayang banget khannn...😂. Nah berikut tips simple
Mengenal 6 motif batik populer khas berbagai Daerah IndonesiaSebagai warga Indonesia yang baik kita harus mengetahui dan mengenal soal batik khas dari berbagai daerah Indonesia,karena dengan kita mengetahui dan mengenal batik berarti kita warga
Batik Indonesia Pemersatu Bangsa. . Batik merupakan salah satu kearifan local atau warisan budaya sekaligus kekayaan budaya Indonesia yang telah lama dikenal tidak hanya di Indonesia tapi di dunia. . Pada disetiap daerah
dibuat denganberdu
@2024 dgawan store Inc.